Mari Menata Buku

       CM Library, Salah satu hal yang perlu diperhatikan dalam mengelola perpustakaan adalah melakukan pendataan koleksi buku-buku. Tujuannya, selain memudahkan pengelolaaan buku itu sendiri, juga memudahkan para pembaca mencari jenis buku yang diminati. Atas dasar itulah, para volunteer merapikan buku-buku koleksi CM Library dengan mengklasifikasikan buku berdasarkan subjeknya, Minggu (3/5).

Pengelompokan yang dilakukan perpustakaan CM Library cukup sederhana. Koleksi perpustakaan kami secara umum terbagi atas kelompok:
1. Karya umum
2. Filsafat dan psikologi
3. Agama
4. Ilmu sosial
5. Bahasa
6. Ilmu-ilmu murni
7. Ilmu terapan
8. Kesenian dan hiburan
9. Kesusastraan
10. Sejarah dan Geografi


       Selain melakukan klasifikasi, dalam rangka meningkatkan pengelolaan perpustakan, CM Library  juga membuat buku induk dan buku pengunjung. Langkah ini merupakan awal untuk mengorganisir perpustakaan CM Library agar lebih baik. (Lup/Th)

No comments

Powered by Blogger.